Pengaruh Pertumbuhan Ekonomi, Jumlah Uang Beredar Dan Tingkat Bunga Terhadap Ekonomik Eksposur Perusahaan Perbankan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2005 - 2015 Dengan Inflasi Sebagai Variabel Intervening

Authors

  • Yusman Yusman Universitas Buddhi Dharma
  • Berlin Silaban Universitas Buddhi Dharma
  • Agus Suharto Universitas Buddhi Dharma

DOI:

https://doi.org/10.31253/aktek.v13i2.928

Keywords:

Pertumbuhan Ekonomi, Jumlah Uang Beredar, Tingkat Bunga, ekonomik eksposur

Abstract

Penelitian ini pada dasarnya ingin mencoba memperlihatkan pengaruh variabel indipenden (pertumbuhan ekonomi, jumlah uang beredar dan BI rate) secara keseluruhan terhadap ekonomik eksposue sebagai variabel dependen, yang dibuktikan dengan nilai signifikansi uji F sebesar 0,0000. Meskipun secara uji parsial, variabel pertumbuhan ekonomi tidak memberikan pengaruh yang signifikan, karena nilai probabilitas variabel ini 0,3522 yang lebih besar dar nilai α = 0,05. Namun dua variabel indipenden lainnya, yaitu jumlah uang beredar dan BI rate memberikan nilai probabilitas yang signifikan, bahkan untuk varibel jumlah uang beredar mempunyai signifikansi yang sangat sempurna, yaitu dengan nilai probabilitas 0,0000. Uji asumsi klassik terhadap data penelitian ini juga terpenuhi, kecuali untuk uji auto korelasi terdapat korelasi positif. Meskipun telah dilakukan berbagai perbaikan uji DW, namun tetap tidak bisa menghilangkan adanya auto korelasi. Hasil penghitungan regresi dengan menggunakan program eviews (karena penelitian ini menggunakan data panel, yaitu gabungan antara data time series dengan data cross section) memberikan persamaan regressi sebagai berikut : Y = - 3,99E+8 + 903.413,7 X1 + 41.528.923 X2 + 1.177.065 X3. Interpretasi dari hasil persamaan regressi tersebut dapat di jelaskan sebagai berikut : Nilai konstanta sebesar - 3,99E+8 mempunyai arti apabila variabel pertumbuhan ekonomi, jumlah uang beredar dan BI rate tidak menmgalami perubahan sama sekali atau X1 = X2 = X3 = 0, maka besarnya ekonomik eksposur minus 3,99E+8. Koefisien β1 = 903.413,7 mempunyai arti setiap perubahan varibel X1 sebesar satu unit, dengan asumsi variabel lainnya konstan, maka ekeonomik eksposur akan meningkat sebesar 903.413,7 satuan. Koefisien β2 = 41.528.923 mempunyai arti setiap perubahan varibel X2 sebesar satu unit, dengan asumsi variabel lainnya konstan, maka ekeonomik eksposur akan meningkat sebesar 41.528.923 satuan. Koefisien β3 = 1.177.065 mempunyai arti setiap perubahan varibel X3 sebesar satu unit, dengan asumsi variabel lainnya konstan, maka ekeonomik eksposur akan meningkat sebesar 1.177.065 satuan.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2021-12-15

How to Cite

Yusman, Y., Silaban, B., & Suharto, A. (2021). Pengaruh Pertumbuhan Ekonomi, Jumlah Uang Beredar Dan Tingkat Bunga Terhadap Ekonomik Eksposur Perusahaan Perbankan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2005 - 2015 Dengan Inflasi Sebagai Variabel Intervening. AKUNTOTEKNOLOGI, 13(2), 127–146. https://doi.org/10.31253/aktek.v13i2.928