Pengaruh Profitabilitas, Transfer Pricing, dan Leverage terhadap Tax Avoidance
Keywords:
Profitabilitas, Transfer Pricing, Leverage, Tax AvoidanceAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Profitabilitas, Transfer Pricing, dan Leverage terhadap Tax avoidance. Data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan laporan keuangan perusahaan. Penelitian ini dilakukan dengan metode kuantitatif yang diolah dengan menggunakan SPSS Versi 25. Jumlah sampel yang memenuhi kriteria dalam penelitian ini adalah 12 perusahaan sub sektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dengan periode penelitian 5 Tahun pada 2018 -2022. Tax Avoidance (penghindaran pajak) yang merupakan salah satu cara yang dapat digunakan oleh perusahaan untuk menghindari pajak secara legal tanpa melanggar undang - undang perpajakan dengan menggunakan metode pengurangan pajak. Hasil penelitian secara parsial menunjukkan bahwa profitabilitas berpengaruh terhadap tax avoidance, sedangkan transfer pricing dan leverage tidak berpengaruh terhadap tax avoidance. Dan profitabilitas, transfer pricing, dan leverage terhadap tax avoidance berpengaruh secara simultan.