Prosedur Pengelolaan Dana Kas Kecil Yayasan Pusdiklat Buddhis Bodhidharma
Keywords:
Pengelolaan Dana Kas Kecil, Metode, YayasanAbstract
Laporan Kerja magang ini disusun untuk memberikan gambaran tentang tugas dan hasil pekerjaan yang telah dilakukan oleh penulis dengan tujuan untuk memenuhi persyaratan dalam menyelesaikan pendidikan pada program studi D3 jurusan akuntansi di Universitas Buddhi Dharma Tangerang. Praktik Kerja Magang dilakukan penulis di Yayasan Pusdiklat Buddhis Bodhidharma. Pengelolaan dana kas kecil ini merupakan aspek penting dalam administrasi keuangan Yayasan untuk memastikan kelancaran operasional dan penggunaan dana yang efektif. Pengelolaan dana kas kecil ini memiliki tujuan untuk memahami kekuatan, kelemahan, sistem pengelolaan dan pencatatan dana kas kecil di. Yayasan Pusdiklat Buddhis Bodhidharma telah menerapkan prosedur penyelenggaraan yang menggunakan metode dana tetap, yang dianggap tepat karena jumlah uang yang diminta sesuai dengan jumlah bukti kas keluar. Metode kas kecil ini membuat pembukuan kas kecil dengan jumlah rekening sama atau tetap, memastikan akurasi yang efektif dalam data akuntansi yang terkait dengan kas.