Pengaruh Beban Pajak, Keputusam Investasi, Kebijakan Dividen, dan Ukuran Perusahaan Terhadap Struktur Modal Studi Kasus Pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2020-2022

Authors

  • Tarissa Universitas Buddhi Dharma
  • Susanto Wibowo Universitas Buddhi Dharma

Keywords:

Beban Pajak, Keputusan Investasi, Kebijakan Deviden, Ukuran Perusahaan, Struktur Modal

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mempelajari bagaimana beban pajak, keputusan investasi, kebijakan dividen, dan ukuran perusahaan berdampak pada struktur modal di perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) dalam industri makanan dan minuman. Keputusan tentang penggunaan pendanaan yang dikenal sebagai struktur modal mengacu pada komposisi sumber keuangan yang digunakan perusahaan untuk mendanai operasional bisnis dan investasinya. Pendanaan ini diperoleh dalam jangka waktu yang relatif panjang dan dapat berasal dari sumber internal atau eksternal perusahaan.

Laporan keuangan tahunan perusahaan selama periode 2020–2022 digunakan sebagai data skunder untuk penelitian ini, yang dilakukan dengan pendekatan kuantitatif. Penelitian ini melibatkan 84 perusahaan sebagai populasi dan 21 perusahaan sebagai sample yang dipilih. Selama tiga tahun pengamatan, sampel yang memenuhi kriteria 63 diambil dengan metode purposive sampling. Uji pengaruh variable beban pajak, keputusan investasi, kebijakan dividen, dan ukuran perusahaan terhadap struktur modal dengan menggunakan SPSS Versi 25.

Hasil analisis menunjukkan bahwa struktur modal dipengaruhi positif oleh beban pajak; keputusan investasi tidak mempengaruhi struktur modal; kebijakan dividen mempengaruhi struktur modal secara positif; dan ukuran perusahaan mempengaruhi struktur modal secara bersamaan dengan beban pajak, keputusan investasi, kebijakan dividen, dan ukuran perusahaan.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2024-04-29