Pengaruh Profitabilitas, Struktur Aktiva, Pertumbuhan Penjualan, Ukuran Perusahaan, dan Kebijakan Dividen Terhadap Struktur Modal (Pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Industri Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia, Tahun 2019-2022)

Authors

  • Muhamad Yusro Universitas Buddhi Dharma

Keywords:

Profitabilitas, Struktur Aktiva, Pertumbuhan Penjualan, Ukuran Perusahaan, Kebijakan Dividen, Struktur Modal

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana perusahaan manufaktur yang terdaftar dalam subsektor industri makanan dan minuman di Bursa Efek Indonesia, 2019-2022 terpengaruh oleh profitabilitas, struktur aktiva, pertumbuhan penjualan, ukuran perusahaan, dan kebijakan dividen terhadap struktur modal. Studi ini melibatkan 84 perushaaan.

Data sekunder yang dapat diakses untuk laporan keuangan tahunan perusahaan di www.idx.co.id dan www.indfinancials.com adalah sumber data untuk studi ini. Dalam studi ini, metode purposive sampling digunakan, yang menghasilkan 19 sampel perusahaan selama empat tahun pengamatan berturut-turut. Secara keseluruhan, sebanyak 76 sampel dikumpulkan. Studi ini melakukan analisis regresi linear berganda dilakukan dengan menggunakan program statistik SPSS versi 26.

Hasil studi menunjukkan bahwa struktur modal tidak terpengaruh oleh profitabilitas, pertumbuhan penjualan, dan kebijakan dividen. Sebaliknya struktur modal terpengaruh secara parsial oleh struktur aktiva dan ukuran perusahaan

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2024-04-29