A IMPLEMENTASI MONITORING JARINGAN FIREWALL FILTERING BERBASIS WEB SERVICE DI PT SARI WANGI MENTARI
Abstrak
Monitoring merupakan bagian penting dalam suatu keamanan jaringan dimana akses lalu lintas internet banyak digunakan dalam dunia pendidikan maupun pekerjaan. Dalam hal ini Monitoring sangat diperlukan untuk memantau aktivitas pada perangkat jaringan. Penelitian ini membahas tentang sistem Monitoring jaringan menggunakan Web service dan melakukan kemanan dengan metode port blocking dan firewall filtering. Penelitian ini menggunakan router Mikrotik dan aplikasi Winbox meremote router untuk membuat rule firewall dan menggunakan Xampp untuk mendukung web service. Rule firewall berisi blocking port komunikasi yang rawan terhadap serangan virus dan malware, dan pembatasan akses lalu lintas internet menggunakan web proxy dengan memblock situs http dan https dalam suatu jaringan. Hasil penelitian ini diuji menggunakan aplikasi Nmap untuk melihat sisa port komunikasi yang terbuka dan menggunakan browser untuk mengakses web situs yang dialihkan dan di block. Dengan memaksimalkan dan mengoptimalkan kinerja firewall sebuah jaringan internet akan lebih aman dan meminimalisir ancaman serangan dari luar.