Pengaruh Net Interest Margin (NIM ) Dan Loan To Deposit Ratio (LDR) Terhadap Return On Asset (ROA) pada Bank BUMN Yang Terdaftar Di BEI Periode 2013-2021
Akuntansi
DOI:
https://doi.org/10.31253/aktek.v15i1.2129Kata Kunci:
Net Interest Margin (NIM), Loan to Deposit Ratio (LDR), dan Return On AssetAbstrak
Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh bukti empiris dan menganalisis pengaruh Net Interest Margin (NIM) dan Loan to Deposit Ratio (LDR) terhadap Return On Asset (ROA) pada Bank BUMN yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2013 – 2021. Total sampel yang digunakan pada penelitia ini yaitu ada 4 perusaahaan berdasarkan kriteria yang sudah ditetapkan. Analisis data yang dilakukan dengan analisis deskriptif, uji asumsi klasih, pengujian hipotesis dengan analisis regresi berganda.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Net Interest Margin (NIM) berpengaruh positif terhadap Return On Asset (ROA), Loan to Deposit Ratio (LDR) berpengaruh negatif terhadap Return On Asset (ROA). Hasil penelitian Net Interest Margin (NIM) dan Loan to Deposit Ratio (LDR) berpengaruh terhadap Return On Asset.