Pengaruh Lingkungan Kerja, Disiplin Kerja, dan Kerjasama Tim Terhadap Kinerja Karyawan PT Mandrosa Sukses
Keywords:
Lingkungan Kerja, Disiplin Kerja, Kerjasama Tim, Kinerja KaryawanAbstract
Penelitian ini ditujukan guna menganalisis bagaimana Pengaruh Lingkungan Kerja, Disiplin Kerja, dan Kerjasama Tim Terhadap Kinerja Karyawan pada PT. Mandrosa Sukses. Pada penelitian ini, diterapkan metode sampling jenuh, dengan total responden sebanyak 60 individu yang diberikan kuesioner. Pengolahan data dilakukan dengan bantuan software SPSS versi 25. Riset ini mengimplementasikan pendekatan analisis kuantitatif, termasuk pengujian Validitas, Reliabilitas, Normalitas Data, Multikolinearitas, Heteroskedastisitas, Regresi Linear Berganda, Korelasi Berganda, Koefisien Determinasi, serta uji t dan uji F. Hasil uji t untuk variabel lingkungan kerja (X1) memperoleh skor thitung 3,310 > ttabel 2,003 dengan tingkat signifikansi sebesar 0,002 < 0,05, Disiplin Kerja (X2) memperoleh nilai thitung 2,093 > ttabel 2,003 dengan taraf signifikansi 0,041< 0,05, dan Kerjasama tim (X3) memperoleh nilai thitung 2,591 > ttabel 2,003 dengan tingkat signifikansi senilai 0,012 < 0,05. Temuan uji F memperoleh nilai Fhitung 57,615 > Ftabel 2,77 dengan taraf signifikasi 0,000 < 0,05. Sehingga bisa dikonklusikan jika variabel lingkungan kerja (X1), Disiplin Kerja (X2) serta Kerjasama tim (X3) berdampak secara parsial dan simultan pada kinerja karyawan (Y).